Olahraga Sederhana untuk mengecilkan perut buncit pada Pria
Orang dewasa baik pria maupun wanita yang memiliki usus (pencernaan) tidak sehat cenderung akan memiliki timbunan lemak yang berlebih di perutnya. Kondisi dimana terakumulasinya lemak pada perut lambat laun membuat kamu menjadi buncit. Pada dasarnya fenomena ‘perut buncit’ atau perubahan bentuk perut seseorang dipengaruhi oleh pola makan yang salah. Terkhusus mereka yang kurang olahraga, suka begadang, minum – minuman beralkohol, para penyuka junk food, makan cemilan berlebih, makanan berminyak, perokok aktif, besar kemungkinan memiliki alat pencernaan yang tidak sehat. Hal ini jika dibiarkan akan membawa dampak yang tidak baik untuk kesehatan, dikarenakan tubuh kita kelebihan racun/toksin, ditandai dengan gejala diantaranya, depresi, bau badan yang tidak enak, kulit bermasalah, cepat kelelahan, migrain, sakit kepala, tulang kaku, kembung dan yang pasti berat badan berlebih. Di samping pola makan yang harus dijaga guna mengecilkan perut, kita juga harus melakukan olahrag